“Delilah”: Lagu Queen yang Didedikasikan untuk Delilah, Gadis Pujaan Hati Freddie Mercury
Kita semua tahu, Freddie’s love of his life adalah Mary Austin, tapi tahukah kamu masih ada gadis lain yang menjadi pujaan hati Freddie sampai akhir hayatnya, dan bahkan Mary pun harus berbagi dengannya karena Freddie mewariskan seluruh hartanya untuk Mary dan si gadis ini. Di hari-hari terakhir menjelang kepergiannya untuk selamanya, Freddie habiskan untuk mengelus gadis ini, dan bahkan gadis ini juga menemani di sampingnya di hari kematiannya. Ya gadis ini, Delilah, seekor kucing bicolor, berwarna putih dengan beberapa spot hitam, salah satu dari sekian banyak kucing kesayangan dalam kehidupan Freddie Mercury.
Kalau kita nonton film Bohemian Rhapsody, kita pasti ingat di film itu banyak sekali diperlihatkan kucing-kucing milik Freddie, walaupun tidak terlalu diceritakan secara khusus, ya selain bagaimana Freddie menelpon Tom and Jerry kucingnya ketika sedang tour di luar kota, berbicara dengan kucing-kucingnya sebelum konser, atau menceritakan ke Roger Taylor bahwa masing-masing kucingnya dapat satu kamar di mansion-nya di London, dia bahkan mengatakan ke Roger kalau Delilah dapat kamar yang paling besar, hehehe. Ya itu benar, Delilah adalah kucing betina favorit Freddie meskipun dia juga sangat menyayangi kucing-kucingnya yang lain. Di tahun-tahun menjelang akhir hayatnya, Freddie tinggal bersama 10 ekor kucingnya di London Mansion itu.
Yang mungkin tidak diceritakan dalam film berdurasi sekitar 2.5 jam itu adalah sebuah lagu berjudul Delilah yang sengaja diciptakan untuk Delilah. Lucunya, bukan Freddie doang lho yang menciptakannya, tapi bersama dengan bandmates-nya yang lain Roger, Bryan, dan John. Bryan May bahkan berusaha untuk menemukan cara yang rumit agar bisa membuat efek suara meow menggunakan gitarnya. Roger Taylor awalnya tidak setuju lagu yang “aneh” ini dimasukkan ke dalam album Innuendo—album terakhir Queen yang direkam ketika Freddie masih hidup—tapi ya well, mengingat kesehatan Freddie dan kemungkinan bahwa itu adalah salah satu dari keinginan terakhirnya Freddie, akhirnya Roger sepakat. How sweet ya ketiga bandmates Freddie itu. Aku amaze lho, di video klip Freddie yang “The Great Pretender”, Roger Taylor mau aja gitu berdandan jadi Queer bareng Freddie, padahal it’s so not him. I think he did it for Freddie, padahal dia adalah anggota Queen yang paling sering berdebat dengan Freddie, tapi mungkin juga yang paling menyayanginya. Wow, memiliki satu orang yang mencintai kita tanpa syarat dan mau melakukan apapun untuk kita saja sudah sangat beruntung, ini Freddie punya 3, belum lagi ditambah Mary dan 10 teman berbulunya itu termasuk Delilah.
Di video klip “These Are The Days of Our Lives” Freddie menggunakan baju yang custom dibuat untuknya bergambar wajah dari kucing-kucingnya. Awal diluncurkannya, video klip itu dibuat hitam putih untuk menyembunyikan wajah Freddie yang sudah sangat pucat, mengingat klip ini dibuat hanya beberapa bulan sebelum kematiannya. Sekarang sih versi full colour-nya sudah bisa kita lihat di YouTube. Bisa dibilang ini adalah recording terakhir Freddie di depan kamera. Sementara foto terakhir dari Freddie Mercury menampakkan dia berdiri di depan mansion-nya bersama seekor ginger cat, salah satu kucingnya yang lain. Cover album Innuendo pun tak lupa menampakkan seekor kucing hitam berdiri di kepalanya Freddie.
Okay, kita kembali ke lagu Delilah. Liriknya begini, “Delilah, you make me smile when I’m just about to cry,” kebayang ya, Freddie yang sudah kesakitan karena penyakitnya, masih bisa dibuat tersenyum oleh Delilah. Tapi juga diceritakan kelakukan Delilah yang semua cat lover pasti tahu gimana kucing kalau lagi nyebelin, “when you throw a moody you’re all claws and you bite me,” dan juga “then you make me slightly mad when you pee all over my Chippendale Suite”, itu kucing-kucingku banget tuh, hahaha. Tapi ujung-ujungnya Freddie bilang, “but that’s allright, Delilah, you make me so very happy, you bring me hope, you make me laugh, you’re irresistible, I love you Delilah”, how sweet ya. Dan mau tahu apa yang dilakukan ketiga bandmates-nya di lagu itu (selain playing the instruments of course)? Yes they are meowing, hehehe. Jadi Roger, Bryan, dan John meong-meong di lagu itu. So sweet banget ga sih. Eh udah berapa kali ya aku bilang sweet dari tadi, hehehe. Di penutup lagunya Freddie bilang saat Delilah gives him kisses, he goes out of his mind and be so very happy. Semua catlover pasti tahu ya, mau semenyebalkan apapun kucing kita, tapi kalau dia sudah purring dan menciumi kita, pasti kita go out of our mind dan bertekuk lutut kembali mengelus-ngelus mereka lagi, and so did Freddie, hehehe. Delilah ini walaupun kalau siang main di taman luar mansion-nya Freddie tapi kalau malam dia akan purring di kaki Freddie dan tidur di kasurnya. Sounds familiar right?
Sebenarnya tidak hanya lagu Delilah dan album Innuendo saja yang “banyak kucingnya”. Sebelumnya, ketika Freddie sempat membuat album solo berjudul “Mr. Bad Guy”, di albumnya itu dia menuliskan dengan eksplisit bahwa dia mempersembahkan album itu untuk “my cat Jerry—also Tom, Oscar, and Tiffany, and all the cat lovers across the universe—screw everybody else”. Yes right Freddie, screw everybody else, hehehe. Dan seperti sudah kusebutkan di atas, di surat wasiatnya pun dia menuliskan bahwa dia meninggalkan seluruh hartanya untuk Mary dan kucing-kucingnya. “I’m leaving it all to Mary and the cats,” begitu katanya, hiks aku jadi sedih deh. I wonder bagaimana kehidupan Delilah, Tiffany, Miko, Lily, Oscar, Goliath, dan yang lain sepeninggal Freddie. Pasti mereka sangat kangen banget dengan Freddie seperti kita semua hingga hari ini. Makanya jangan jahat sama kucing ya gaess, they are sweet, ga suka ga apa-apa, asal jangan jahat aja, ya!
Fitri Indra Harjanti
- MS. MARVEL SERIES: SUPERHERO MUSLIM PERTAMA DI MARVEL CINEMATIC UNIVERSE (SPOILER ALERT) - Juli 16, 2022
- UNDER THE BANNER OF HEAVEN: KETIKA TUHAN DIJADIKAN ALASAN UNTUK MENGHABISI NYAWA SESAMA MANUSIA (MAJOR SPOILER ALERT) - Juni 5, 2022
- KKN DI DESA PENARI: KISAH YANG CUKUP FAMILIAR KITA DENGAR DI SEKITAR KITA - Mei 27, 2022